Tugas 3 [Hakim Mudin] : Simulasi dan Pemodelan 7C21

 Soal

1. Terangkan definisi Simulasi dan definisi model !
Jawaban : 
-imulasi adalah suatu cara untuk menduplikasi atau menggambarkan ciri, tampilan, dan karakteristik dari suatu sistem yang nyata. Ide tersebut berawal dari simulasi adalah untuk meniru situasi dunia nyata yang dilakukan secara matematis, kemudian dengan mempelajari sifat dan karakter operasionalnya, dan pada akhirnya membuat suatu kesimpulan dan membuat keputusan yang didasarkan pada hasil dari simulasi.
-Model adalah suatu representasi atau formalisasi suatu sistem nyata dalam bahasa, simbol atau bentuk tertentu yang mewakili karakteristik dan perilaku sistem sesuai sudut pandang dan dasar pengetahuan pemodel dalam tujuan mempelajari sistem. 
Model yang dibuat perlu memenuhi beberapa kriteria. Model seharusnya mengandung semua variabel penting yang relevan. Dibuat cukup sederhana, namun model harus tetap representatif dan memudahkan pengertian sistem.
2. Terangkan tentang kondisi yang membutuhkan simulasi dan kondisi yang tidak membutuhkan simulasi !
Jawaban : 
-Kondisi yang membutuhkan Simulasi :
1. Pelajari interaksi subsistem kompleks internal: setiap orang secara langsung berkomunikasi dengan subsistem internal untuk membuat hal-hal yang dibahas sesuai dan kompleks 
2. Meningkatkan kinerja sistem melalui konstruksi atau pemodelan: meningkatkan aktivitas dan kinerja dalam pengembangan sistem dengan membentuk model berdasarkan proses daripada sistem itu sendiri. 
3. Uji sebelum menerapkan desain baru dan aturan baru: belajar mencoba, berinisiatif menguji desain baru, dan bertindak sesuai dengan aturan baru, sehingga hasil yang diharapkan dapat diimplementasikan sesuai keinginan.
Kondisi yang tidak membutuhkan simulasi 
1. Jika masalah dapat diselesaikan dengan metode sederhana: Sebelum menyelesaikan masalah, gunakan metode sederhana terlebih dahulu untuk menyelesaikan masalah yang sedang ditangani. 
2. Jika biaya simulasi dianggap terlalu tinggi: Saat membuat sistem, proses yang dilakukan harus sesuai dengan pengeluaran biaya/anggaran yang disepakati kedua belah pihak. 
3. Jika tidak ada data : bagian dari sistem komputer tidak melakukan backup data, sehingga laporan data sesuai dengan sistem manual atau sistem komputer

3. Terangkan tentang deskripsi dan kondisi Model !
Jawaban : 
-Deskripsi Model dalah model yang digunakan Semua atribut yang relevan harus didefinisikan secara praktis dan dinyatakan dalam seperangkat deskripsi yang masuk akal.
-Kondisi Model adalah bahwa model tidak harus memiliki semua atribut dan dijalankan pada komputer yang sederhana, terkontrol dengan baik, untuk tujuan umum, dan ideal.

4. Apa manfaat model setelah di validasi ?
Jawaban :
Validasi model simulasi dapat dibayangkan sebagai proses pengikat dimana analis simulasi, pengambil keputusan dan manajer sistem setuju aspek mana dari sistem nyata yang akan dimasukkan dalam model, dan informasi apa (output) yang diharapkan akan dihasilkan dari model. Tidak ada metode standar untuk validasi model konseptual, kita hanya akan melihat beberapa metode yang berguna untuk validasi.
Manfaat model setelah divalidasi, yaitu sebuah model harus divalidasikan terlebih dahulu. Maka, setelah divalidasi model dapat digunakan untuk menyelidiki dan memprediksi perilaku-perilaku maupun sifat sistem atau menjawab suatu question agar mempertajam pemahaman otak, pelatihan, prediksi, dan evaluasi alternatif.
5. Terangkan bagaimana hubungan antara model dan sistem !
Jawaban : 
Hubungan antara model dan sistem nyata yang akan dimodelkan. Sistem yang sebenarnya adalah sistem yang bertahan dalam kehidupan, sistem yang menjadi perhatian dan kontroversi. Oleh karena itu, pemodelan adalah proses mengkonstruksi atau membentuk model sistem nyata dengan bahasa formal tertentu. Model yang dipelajari adalah model diskrit, dinamis, dan acak, yang disebut model simulasi adalah model sistem kejadian diskrit



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tugas 1 [ Hakim ] : Simulasi dan Pemodelan 7C21

UAS Simulasi dan Pemodelan Hakim Mudin 7C